Berita Kemenkumham

LATSAR CPNS KEMENKUMHAM HANYA DIIKUTI SATU KALI

Slide1

Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Lingkungan Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) akan mengikuti Pelatihan Dasar (Latsar) yang akan dilaksanakan di masing-masing Unit Eselon I dan Kantor Wilayah (Kanwil) di lingkungan Kemenkumham.

Dilaksanakan Latsar CPNS, berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil, CPNS wajib menjalani masa percobaan selama satu tahun, yang merupakan masa prajabatan, yang dilaksanakan melalui pendidikan dan pelatihan yang hanya dapat diikuti satu kali.

Latsar CPNS adalah pelatihan yang mengintegrasikan dua kompetensi inti. Pertama, kompetensi yang berkaitan dengan nilai-nilai dasar CPNS yang menyangkut akuntabilitas, nasionalisme, etika publik, komitmen mutu, dan anti korupsi, Kedua, kompetensi bidang, yang terdiri dari tugas-tugas pokok Pegawai Negeri Sipil.

Selain itu, Latsar CPNS Kemenkumham dilaksanakan secara terintegrasi yaitu memadukan pembelajaran klasikal dan non klasikal, sehingga meningkikan peserta mampu mengintegrasikan, menerapkan, dan mengaktualisasikan, serta membuatnya menjadi kebiasaan.

Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H Laoly menyampaikan kepada Para CPNS seluruh Indonesia bahwa Seleksi CPNS Tahun lalu (2017) yang dilakukan oleh Kementerian Hukum dan HAM yang terbaik dari seluruh CPNS yang ada, ucapnya pada saat pembukaan Latsar CPNS Golongan II dan III di lingkungan Kemenkumham (25/04).

CPNS di lingkungan Kemenkumham akan mengikuti Latsar CPNS untuk meningkatkan kompetensi kalian sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN). Kedepannya, tantangan semakin berat dan kompleks. Dibutuhkan ASN berintegritas, Profesional, berkarakter, kompeten, dan menciptakan iklim birokrasi yang efektif, efisien, bersih dari korupsi dan siap melayani masyarakat.

Jadi, “ikuti (Latsar) dengan baik, jangan sia-siakan kesempatan ini, tunjukkan bahwa kamu betul-betul orang-orang yang baik, orang-orang yang cerdas dan orang-orang yang terpilih”, pesannya.

Era globalisasi menuntut Pemerintah untuk melakukan reformasi birokrasi secara terarah dan berkelanjutan. Kemenkumham merespon dengan berupaya menciptakan ASN berintegritas tinggi, sehingga masyarakat Indonesia memperoleh kepastian hukum.

Oleh karena itu, “Integrity in simple term is do the right things and do the things right, lakukan sesuatu yang benar dan lakukan sesuatu yang benar dan simple”, tegasnya.

Sebelum sambutan Menkumham, Deputi Bidang Diklat Aparatur Lembaga Administrasi Negara, Muhammad Idris memberikan apresiasi yang sangat besar dan tinggi kepada Menkumham yang telah bisa menjadi role model penyelenggaraan seluruh diklat prajabatan yang telah kami pantau, termasuk persiapannya di seluruh Republik ini, ucapnya.

Kemudian, dilanjutkan dengan sambutan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) oleh Deputi Bidang Sumber Daya Manusia Aparatur, Setiawan Wangsaatmaja.

Dalam upaya meningkatkan kualitas birokrasi, Pemerintah mempunyai visi “Menuju Birokrasi Berkelas Dunia tahun 2024 dengan ASN yang mempunyai integritas, rasa nasionalisme, berwawasan global, menguasai informasi dan teknologi dan bahasa asing, serta memiliki daya hospitality, memiliki daya networking (jejaring) yang kuat serta rasa entrepreneurship.

“Seluruh CPNS yang akan bergabung menjadi pegawai ASN, semuanya harus melalui fase (Latsar) ini. Dan sekali lagi tolong manfaatkan dalam satu tahun pertama ini, seluruh anak-anakku ini harus lulus, karena kesempatan ini hanya satu kali. Oleh karena itu manfaatkan dengan baik,” pesan Setiawan Wangsaatmaja kepada para CPNS Kemenkumham.

Latsar ini memiliki goal, agar CPNS Kemenkumham menjai ASN yang professional, memiliki knowledge, cepat merespon perkembangan zaman, menyiapkan ASN yang berintegritas, berinovasi dan melayani dengan hati.

“Kompetensi yang akan dibangun pada latsar CPNS adalah kompetensi ASN sebagai pelayan masyarakat yang profesional, akuntabel, sinergi, transparan, dan inovatif. Yang mampu menegakkan hukum sebagai panglima, dan menjaga tegaknya supermasi hukum,” tambah Yasonna Laoly.

Pembukaan Latsar CPNS diselenggarakan oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Hukum dan HAM yang bertempat di Lapangan Upacara Kemenkumham Jakarta, dan dihadiri oleh Pimpinan Tinggi Madya, Pimpinan Tinggi Pratama, Kepala Kantor Wilayah, Perwakilan Widyaiswara di lingkungan Kemenkumham serta Para CPNS di lingkungan Kemenkumham.

Tidak hanya itu, Pembukaan Latsar CPNS juga disaksikan oleh 32 Kanwil Kemenkumham seluruh Indonesia secara live melalui media teleconference. Red/Photo: Humas.Itjen

Slide2

Slide3

Slide4

Berita Lainnya
Berita Lainnya

Sorry, no posts matched your criteria.

Alamat Kantor
Jl. HR. Rasuna Said kav 6-7 Kuningan, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, Indonesia-12940
Call Center
021 - 5253004
0812-2207-8911
Copyright © 2024 Inspektorat Jenderal - Kementerian Hukum dan HAM R.I.