Berita Kemenkumham

Kompleks DEPKUMHAM Akan Menjadi Agrowisata

Lima tahun dari sekarang kompleks Departemen Hukum dan HAM akan menjadi lingkungan yang teduh dengan berbagai koleksi buah-buahan yang ada di sepanjang jalan dan taman di sekitar kompleks. Kondisi ini tidak hanya menarik bagi warga yang menghuni kompleks tetapi juga akan menjadi daya pikat bagi orang untuk melihat dan menikmati berbagai jenis buah-buahan yang ada dan bahkan menjadi tempat agrowisata yang menarik. Demikian harapan Sekretaris Jenderal Dep. Hukum dan HAM Prof Abdul Bari Azed saat melakukan penanaman secara simbolis pohon durian montong (Durio zibhetinus) di kompleks perumahan Departemen Hukum dan HAM, Gunung Sindur, Kabupaten Bogor, Minggu 26 Oktober 2008.

Sekretaris Jenderal juga mengucapkan terima kasih kepada pengurus RW dan Warga Penghuni Kompleks karena setiap koleksi tanaman buah yang ada nantinya akan dilengkapi dengan informasi yang mendidik. Setiap jenis pohon buah-buahan akan dilengkapi dengan informasi baik dengan bahasa Ilmiah/latin, bahasa Indonesia maupun bahasa daerah, seperti contoh tanaman yang di taman mini buah-buahan.

Oleh karena itu, apa yang telah diperbuat oleh Pengurus RW dengan dukungan warga haruslah menjadi suatu gerakan partisipasi tanpa pamrih yang muncul dari lubuk hati yang tulus dan ihklas. Karena nyakinlah setitik apapun perbuatan kebaikan yang masing-masing kita lakukan pasti akan menjadi potensi besar dalam menyelesaikan segala masalah dan akan menjadi amal jariah dikemudian hari.

Menurut Ketua Panitia Pelaksana Penghijauan, saat ini koleksi tanaman buah yang ada baru mencapai sekitar 40 jenis. Secara bertahap nantinya kompleks ini akan menjadi miniatur tanaman buah yang ada di Indonesia. Untuk mewujudkan daerah agrowisata seperti harapan Sekretaris Jenderal Departemen Hukum dan HAM bukan sesuatu hal yang mustahil demikian Ketua Panitia Hasbullah Fudail.

Kepada masyarakat di sekitar kompleks, Sekretaris Jenderal berharap untuk bisa bersinergi dengan warga kopmpleks dalam berbagai aktivitas termasuk menjaga agar tanaman yang sudah ditanam nantinya dapat dinikmati oleh siapa saja minimal keteduhan yang diciptakannya.

Berita Lainnya
Berita Lainnya

Sorry, no posts matched your criteria.

Alamat Kantor
Jl. HR. Rasuna Said kav 6-7 Kuningan, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, Indonesia-12940
Call Center
021 - 5253004
0812-2207-8911
Copyright © 2024 Inspektorat Jenderal - Kementerian Hukum dan HAM R.I.