Berita Kemenkumham

DWP KUMHAM : MARI KELOLA TANAM HIDROPONIK

IMG 7091

Persatuan Dharma Wanita Pusat (DWP) Kementerian Hukum dan HAM melakukan pertemuan dengan para anggotanya, guna membahas rencana agenda kegiatan tahun 2017 dan bazar.

Pertemuan tersebut dilaksanakan di Aula Inspektorat Jenderal lantai 16, gedung Ex. Sentra Mulia Kuningan, Jaksel, Senin (15/5).

Pertemuan yang dipimpin langsung oleh Ketua DW Persatuan Kemenkumham, Wiwik Bambang Rantam dan Dwiyana Aulia Aidir sebagai wakil ketua DW serta pengurus lainnya, sangat berantusias ingin mengelola hasil kerajinan yang dikelola dari dalam Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) maupun Rumah Tahanan (Rutan), terutama dalam hasil tanam hidroponik, yang akan dipamerkan dalam bazar Kemenkumham nanti.

IMG 6994

“Sistem penanaman hidroponik, tidak memerlukan lahan yang luas, 500 cm saja sudah bisa” ujar ketua.

Kegiatan bazar direncanakan akan dilaksanakan selama 2 hari pada bulan suci ramadhan 1438 Hijriah .

Diharapkan, bukan hanya pegawai atau DW Kemenkumham saja yang dapat hadir dalam kegiatan bazar nanti, tetapi juga dari luar Kemenkumham bisa datang ke stand bazar.

IMG 7155

“Semakin banyak promonya, semakin banyak orang tertarik untuk datang”, harap Dyah Ronny F. Sompie Sekretaris DW Persatuan Kemenkumham.

Harapan lainnya, agar dapat  menunjang terselenggaranya kegiatan tersebut dan menarik jumlah pengunjung, informasi ke masyarakat luar sangat diperlukan.

Hal ini dapat disebar melalui humas masing-masing unit.

“Rencana bazar ini nantinya dapat diinformasikan ke humas masing-masing unit atau melalui sosial media, sebagai sarana publikasi” ujar Dwiyana Aulia Aidir sebagai wakil Ketua. Red/Photo:humas.itjen

IMG 6949

IMG 6966

IMG 7102

IMG 7114

 

 

Berita Lainnya
Berita Lainnya

Sorry, no posts matched your criteria.

Alamat Kantor
Jl. HR. Rasuna Said kav 6-7 Kuningan, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, Indonesia-12940
Call Center
021 - 5253004
0812-2207-8911
Copyright © 2024 Inspektorat Jenderal - Kementerian Hukum dan HAM R.I.